Brosis pasti sudah tau dong keberadaan Center Stand alias standar tengah. Piranti yang satu ini memang selalu ada di motor Honda dari jenis matic, bebek, hingga yang tipe sport naked. Pengecualiannya di motor Sport Full Fairing macam CBR250R. Nggak ada standar tengah sebab mengedepankan aerodinamika. Kolongnya motor sport kan udah ketutup sama fairing!

Lalu kenapa sih ngebahas standar tengah? Soalnya banyak sih yang malas menggunakan perabot yang satu ini. Berat! Mending pakai standar samping aja! Gitu katanya.

Padahal ada beberapa kelebihan dalam menggunakan standar tengah. Yang pertama tentunya motor lebih stabil saat diparkir. Lalu kalau tempat parkirnya agak nanjak atau menurun, penggunaan standar tengah bisa jadi pilihan.

Brosis suka duduk duduk di motor saat nongkrong? Nah wajib pakai standar tengah tuh. Selain lebih stabil, kalau pakai standar samping bikin usia ban dan shockbreaker jadi berkurang. Soalnya kan bebannya cuma ditahan sama shockbreaker dan permukaan ban sebelah kiri!

Sebenernya ada caranya nih biar pakai standar tengah rada gampang. Yuk pelajari tekniknya. Habis baca artikel ini, coba deh dipraktekin. Terutama buat sis yang jarang banget pakai standar tengah!

Pertama, posisikan badan Brosis di sisi kiri motor. Tangan kiri memegang setang sebelah kiri, lalu posisikan tangan kanan Brosis di bagian behel belakang motor.

Kedua, turunkan standar tengah dengan menginjak bagian besi yang memanjang hingga menyentuh tanah. Nah pastikan tanahnya padat yah. Awas mblesek nanti kalau tanahnya lunak. :P

Ketiga, ini dia nih tahap yang bikin orang-orang malas pakai standar tengah. Yaitu setelah standar menyentuh tanah, gunakan momentum dari badan buat mengangkat bodi motor. Caranya, miringkan sedikit badan ke arah belakang sembari tangan kanan menarik bobot motor.

Kalo menggunakan hanya tenaga sih memang masih mudah buat naikin motor kecil seperti BeAT atau Vario. Sensasinya pasti beda kalau naikin standar Honda Tiger, kalau nggak paham caranya pasti keburu nyerah duluan. :D

Standar tengah bukan sekedar besi yang menyangga motor. Tapi standar tengah juga merupakan komponen penting dalam motor Honda! Desain penempatan standar tengah juga tidak asal-asalan, soalnya kalau salah menempatkan standar tengah, dijamin naikinnya bakal bikin encok!

Sekarang sudah paham kan fungsi dan cara memakai standar tengah?

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Ayo Ke AHASS

TJMS Racing Team

ARC Racing Tech

Minor Alliance Stuff

All New CBR 150R - Own The Ride

Terima Kasih

free counters

- Copyright © Tugu Jaya Online -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Antzcorps, Inc -